Posted Date: September 14, 2024

Cool Innerlife Powered By Cool Mind Technology. Cool merupakan kepanjangan dari Compass Of Life dan Innerlife berarti kehidupan batin. Secara fitrah setiap manusia memiliki KOMPAS di dalam dirinya baik secara Fitrah Otentik maupun Fitrah Genetik yang akan berpengaruh pada berbagai aspek dalam kehidupan.

Kami memiliki Slogan “Connecting To Yourself, Connecting To Everything” yang diharapkan agar setiap insan manusia baik anak, remaja dan dewasa dapat terkoneksi ke dalam dirinya, sehingga dapat terkoneksi ke segala hal dengan cara yang lebih cepat dan tepat.

Adapun Program Kami diantaranya Profiling Personality, Dilakukan untuk mengetahui karakter, kelebihan, kekuatan, kelemahan dan solusi terbaik secara FITRAH OTENTIK dan FITRAH GENETIK yang Bertujuan untuk mengenal diri dengan maksimal, tak hanya sekedar minat dan bakat, tetapi juga mampu menentukan pilihan terbaik bagi dirinya agar dapat mengurangi proses trial dan error dalam menjalani kehidupan. Sehingga pada akhirnya mampu MERAIH KEMANDIRIAN MENTAL, SPIRITUAL dan FINANCIAL.

Tanggung Jawab Pekerjaan :

1. Mencari dan Mengidentifikasi Peluang Penjualan: Melakukan kunjungan langsung ke Kepala Sekolah dan/atau Pimpinan Lembaga Penyelenggara Pendidikan, Rumah Sakit, Instansi Pemerintah, Perusahaan untuk mencari prospek baru dan mengidentifikasi peluang penjualan

2. Penawaran Produk/Jasa: Menawarkan produk atau jasa perusahaan secara langsung kepada pelanggan potensial, baik melalui kunjungan ke sekolah, perusahaan, rumah sakit atau tempat bisnis lainnya.

3. Menjaga Hubungan dengan Pelanggan: Membangun dan menjaga hubungan baik dengan pelanggan untuk memastikan kepuasan dan loyalitas mereka terhadap produk/jasa perusahaan.

4. Negosiasi dan Penutupan Penjualan: Melakukan negosiasi harga, syarat, dan ketentuan dengan pelanggan, serta menutup transaksi penjualan sesuai dengan target yang telah ditetapkan.

5. Pelaporan Penjualan: Membuat laporan hasil penjualan harian, mingguan, dan bulanan, serta memberikan masukan terkait kondisi pasar, kebutuhan pelanggan, dan tantangan di lapangan.

6. Manajemen Produk dan Material Penjualan: Mengelola stok material promosi (brosur, leaflet, sampel produk) dan memastikan bahwa produk/jasa yang ditawarkan sesuai dengan kebutuhan pelanggan.

7. Mencapai Target Penjualan: Bekerja dengan target penjualan yang telah ditetapkan oleh perusahaan dan terus mencari cara untuk meningkatkan hasil penjualan.

8. Memahami Produk Secara Mendalam: Memiliki pengetahuan yang mendalam tentang produk/jasa perusahaan, sehingga mampu menjelaskan dengan jelas manfaat dan kelebihannya kepada pelanggan.

Keahlian :

Komunikasi dan Negosiasi Yang Baik

Kualifikasi :

1. Minimal lulusan SMA/SMK, diutamakan memiliki pengalaman sebagai Sales Canvas atau di bidang penjualan langsung.

2. Komunikatif, percaya diri, dan memiliki keterampilan negosiasi yang baik.

3. Mampu bekerja di bawah tekanan dan mencapai target penjualan.

4. Berorientasi pada hasil dan memiliki motivasi diri yang tinggi.

5. Siap bekerja di lapangan dan melakukan kunjungan langsung ke lokasi pelanggan.

6. Memiliki kendaraan pribadi (motor) dan SIM C yang masih berlaku.

Jenis Pekerjaan :
Remote (Work From Home)

Company Profile

Company Description

Profiling Personality Powered by Cool Mind Technology. CEK KEPRIBADIAN & KARAKTER SERTA BAKAT DAN MINAT ANDA Manusia tidak dilahirkan untuk gagal. Tapi ke-gagal-an sering terjadi karena manusia tidak mengenali diri, tidak menjadi diri sendiri. Bersama COOL INNERLIFE by Cool Mind Technology, anda akan mengenali diri anda dengan mudah, cepat, tepat dan akurat.

Industri : Konsultasi / Layanan Manajemen
Ukuran Perusahaan : Kurang dari 5 Pekerja
Website :

https://coolinnerlife.com/

Similar Jobs

PT.Yasen Perabot Indonesia

Sales Furniture

PT.Yasen Perabot Indonesia
Tangerang Selatan
PT Chika Mulya Multimedia

Crew Store

PT Chika Mulya Multimedia
Tangerang Selatan
PT Chika Mulya Multimedia

Sales Canvassing

PT Chika Mulya Multimedia
Remote (Work From Home)
Coolinnerlife

Sales Event

Coolinnerlife
Tangerang Selatan
Bynu Kitchen

Sales

Bynu Kitchen
Tangerang Selatan
Pt Soember Anak Pusaka

Staff Playground

Pt Soember Anak Pusaka
Tangerang Selatan